Membeli Barang-barang Di Minimarket

DI masa liburan seperti sekarang ini, seluruh anggota keluarga Bedul mendapat tugas membereskan rumah. Maklum saja, bibi yang selama ini jadi andalan untuk menyelesaikan pekerjaan rumah sedang pulang kampung.

Sore itu, Bedul disuruh ibunya membeli gula, kecap, dan pasta gigi. Bedul lalu pergi ke minimarket dekat rumah. Karena tak menemukan barang yang dicari, Bedul bertanya ke pelayan minimarket, "Mbak, gula di sebelah mana?"

"Wah, gulanya habis, Mas."

"Kalau kecap, di mana?" "Kecapnya juga kosong, Mas," jawab pelayan.

"Kalau pasta gigi?" tanya Bedul. "Pasta gigi juga habis, Mas."

"Mbak, kalau semuanya habis, kenapa tokonya nggak ditutup aja sih?" kata Bedul keki. "Masalahnya, kunci toko ini hilang, Mas. Saya jadi nggak bisa nutup toko ini," sahut pelayan toko.

!@#@$%#%^

Sent by: e-ketawa posted on 20 November 2008